SUKABUMI (tribunnews.my.id)- Komunitas Pencinta Alam Gunung Rimba Sungai (Paguris) membagikan masker kepada warga dan pengendara roda dua yang melintas di Kampung Cipatat Rt. 03/03, Desa Wanajaya, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi.
Menurut Ketua Paguris, Soetha paqih, masih banyak masyarakat di kampung tersebut belum sadar akan penggunaan masker.
"Kenapa di lokasi itu yang kita pilih, karena masih banyak pengendara motor dan warga yang tidak pake masker sesuai ajuran dari pemerintah," ujar Paqih, kepada tribunnews.my.id melalui sambungan telepon, Jumat (1/5/2020).
Dikatakan Paqih, Kegiatan tersebut di ikuti dua siswa sekolah dasar Cipatat yang ada di kampung tersebut. Mereka menawarkan diri untuk ikut membagikan.
"Ini yang kedua kegiatan Paguris. Anak-anak tertarik untuk ikut membagikan masker ke warga yang lewat," terangnya.
Selain itu, dirinya pun menghimbau kepada masyarakat agar selalu menggunakan masker sebagai bentuk perlawanan terhadap Covid-19.
"Alhamdulillah, selain membagi masker kami juga menghimbau masyarakat agar menggunakan masker. Hanya ini yang bisa kami berikan kepada bangsa ini dalam hal perang terhadap virus corona," pungkasnya. (Hergon)***
loading...
FOLLOW THE TRIBUNNEWS, Bukan Sekedar Berita AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow TRIBUNNEWS, Bukan Sekedar Berita on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram